BAKTI SOSIAL BERSAMA “PESERTA DIDIK DAN OSIS” SMP ISTIQOMAH SAMBAS PURBALINGGA SEBAGAI PUNCAK KEGIATAN AMALIYAH RAMADHAN

Purbalingga, 20 April 2022 SMP Istiqomah Sambas Purbalingga bersama peserta didik dan pengurus OSIS melaksanakan kegiatan bakti sosial sebagai puncak kegiatan amaliyah ramadhan. Tahun ini SMP Istiqomah Sambas Purbalingga mengadakan 460 paket baksos (reguler dan boarding) untuk warga sekitar, anak yatim/piatu/tidak mampu dan peserta didik SD/MI di Purbalingga. Kegiatan ini juga diawali ceremonial di Lembaga Pendidikan Istiqomah Sambas Purbalingga dengan sambutan Bapak Direktur Ikhwandi Arifin, S.Ag.M.Pd.I dan dihadiri oleh jajaran pimpinan LPIS dari semua satuan. Bakti sosial ini juga bersamaan dengan bakti sosial di MIIS sejumlah 500 paket.

Kegiatan ini mendapat antusias positif dari sekolah yang kami kunjungi dan warga sekitar, dan juga peserta didik yang terlibat di bakti sosial. “Hal ini untuk menumbuhkan karakter peserta didik SMPIS Purbalingga untuk peduli sesama dan gotong royong,” ungkap Bapak Syaefudin Purwanto, S.Pd. “Dan semoga kegiatan ini mendapatkan keberkahan dari Allah SWT serta menjadi ladang ibadah seluruh warga sekolah SMPIS Purbalingga, keluarga besar Yayasan Istiqomah Sambas Purbalingga dan Keluarga besar LPIS,” tambah Ustad Lukmanul Hakim, S.Pd.I selaku Kabid Keagamaan SMPIS.