MUNAQOSYAH PEMBELAJARAN AL QURAN METODE UMMI SMP ISTIQOMAH SAMBAS PURBALINGGA DI MASA PANDEMI

Munaqosyah SMP Istiqomah Sambas Purbalingga yang dilaksanakan 2 (dua) hari Jumat Sabtu, 28 29 Mei 2021 sangatlah berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Karena di masa pandemi ini kegiatan tersebut dilaksanakan secara daring/online dengan aplikasi zoom meeting.

Peserta Munaqosyah tahun ini sejumlah 126 peserta didik gabungan dari program reguler dan boarding. Ujian Munaqosyah ini adalah agenda rutin setiap tahun yang bertujuan untuk mengevaluasi ketercapaian pembelajaran Al Quran dengan Metode UMMI di SMP Istiqomah Sambas Purbalingga. Setiap peserta melalui Ujian Munaqosyah yang terdiri dari ujian tajwid, fashohah dan tartil, ghorib, tahfidz 1, dan tahfidz 2.

Tim Penguji Ujian Munaqosyah ini adalah Tim dari UMMI FOUNDATION Bandung.

Kepala Bidang Keagamaan Nurhati Puji Utami, S.H. menuturkan bahwa, Semoga tahun ini seluruh peserta munaqosyah dapat lulus dengan hasil yang memuaskan.

Peserta didik fokus dengan ujian yang dilalui secara bertahap 1

Peserta didik fokus dengan ujian yang dilalui secara bertahap 2