Purbalingga, 10 – 11 Juli 2023 Rapat Tinjauan Manajemen yang dilakukan di SMP Istiqomah Sambas Purbalingga adalah untuk melakukan evaluasi terhadap pelayanan pendidikan di sekolah. Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap semester dari hasil audit internal sebelumnya. Pada kesempatan ini dihadiri juga perwakilan dari LPIS yaitu Bapak Nur Cholis P., S.Pd memberikan apresiasi kepada seluruh personil di SMP Istiqomah Sambas Purbalingga atas prestasi kinerja yang sudah baik. Hal ini menjadi kekuatan untuk pelayanan pendidikan di sekolah ini.
Dalam kegiatan ini juga dilanjutkan penyusunan program kerja untuk tahun pelajaran 2023/2024. Sekolah harus menyusun program dan RKAS untuk tahun pelajaran baru disesuaikan dengan kondisi saat ini.
Harapannya dengan kegiatan ini bisa lebih meningkat terus pelayanan pendidikan di SMP Istiqomah Sambas Purbalingga dan syarat dengan prestasi. Aaamiin….