PURBALINGGA- Santri SMP Istiqomah Sambas Purbalingga kembali mendulang piala. Kali ini prestasi datang dari Kejurkab Pelti Hornas Cup Purbalingga 2020 cabang Tenis Lapangan. Firli Khoirul Imam, santri kelas VII 1 SMP Istiqomah Sambas Purbalingga Boarding School Putra mendapat juara 3 dalam kejuaran tersebut.
Firli berhasil membuktikan bahwa pandemi tidak menjadi penghalang dalam mengukir prestasi. Ia berhasil meraih peringkat 3 dalam kategori tunggal putra kelompok usia 12 tahun berkat latihan keras yang ia lakukan selama ini.
Prestasi ini rupanya disambut bahagia oleh seluruh keluarga besar SMP Istiqomah Sambas Purbalingga. selain 3 acungan jempol dari Kepala Sekolah dalam WhatsApps Group sekolah, banyak guru yang menuliskan Alhamdullah bukti syukur atas prestasi yang diraih oleh Ananda Firli Khoirul Imam.
Alhamdulillah Anak kita dari Boarding Putra kelas 7. Firli Khoirul Imam juara 3 Tenis di event KEJURKAB PELTI HORNAS CUP PURBALINGGA 2020 Oktober kemarin. Walau Pandemi tetap semangat mengukir mrestasi, ketik Bu Sherli Hanawati, S. Si (Kabid Kesiswaan SMP Istiqomah Sambas Purbalingga) dalam WhatsApps Group sekolah.
Penulis Nurul Aziz, S. Pd.